Kuatkan Pendidikan Karakter Milenial, Mahasiswa KKN UIN Walisongo Gelar Webinar

Avatar
Pamflet webinar penguatan pendidikan karakter di era milenial oleh mahasiswa KKN UIN Walisongo
Pamflet webinar penguatan pendidikan karakter di era milenial oleh mahasiswa KKN UIN Walisongo

Wartacakrawala.com – Mahasiswa KKN UIN Walisongo mengadakan program kerja bagian dari rangkaian Kuliah Kerja Nyata (KKN) berupa Webinar.

Webinar yang diusung dalam kegiatan ini bertemakan “Peran Moderasi Beragama terhadap Pendidikan Karakter di Era Millenial”, Kamis (05/08).

Webinar ini bertujuan agar masyarakat terutama kalangan millenial dapat menguatkan karakter mereka dengan peran ilmu agama. Sambutan dalam pembukaan webinar ini bahkan disampaikan langsung oleh Lucky Ade Sessiani, M.PSI, Psikolog selaku dosen pembimbing lapangan.

Untuk narasumber sendiri menghadirkan sosok-sosok hebat yaitu dosen SAA UIN Walisongo yaitu Thiyas Tono Taufiq, S.TH.I., M.AG dan Sekretaris dari Rumah Moderasi Beragama yakni Luthfi Rahman S.TH.I., MA.

Baca juga: Meriahkan HUT RI, Pemuda Kresekan Gelar Perlombaan

Dipimpin langsung oleh Bela Dwi Puspita Sari selaku moderator, acara yang berlangsung dalam webinar ini tergolong lancar dengan peserta yang sangat partisipatif.

Adapun KKN MIT DR 12 Kelompok 30 selaku penggagas Webinar ini mengaku sangat puas dalam program kerja yang telah dilangsungkan.

Moderasi beragama sendiri dapat menjadi kekuatan di tengah keberagaman sehingga dapat menciptakan pondasi yang kuat terhadap anak didik bangsa. Moderasi beragama sendiri dapat dikatakan sebagai bagian dari pendidikan karakter.

Dengan pandangan atau moderat yang kuat pada agama dapat menjadi pegangan dalam menghadapi arus-arus teknologi, informasi, dan globalisasi yang mengalir deras di era millenial. Untuk itulah, webinar ini diadakan karena urgensi pendidikan karakter di era saat ini. (*)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Previous Post
Pemuda kresekan dan Mahasiswa KKN UIN Walisongo usai adakan lomba

Meriahkan HUT RI, Pemuda Kresekan Gelar Perlombaan

Next Post
Koordinator Daerah Aliansi BEM Nusantara DKI Jakarta saat menggelar konferensi pers di BKT Corner, Duren Sawit, Jakarta Timur pada hari Kamis 19 Agustus 2021

BEM Nusantara DKI Jakarta: Dimas Prayoga Bukan Korpus BEM Nusantara

Related Posts