Tingkatkan Produksi, Pemkab Sampang Salurkan Alsintan kepada 68 Kelompok Tani

Avatar
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sampang salurkan Alat Mesin Pertanian (Alsintan) ke puluhan Kelompok Tani / istimewa
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sampang salurkan Alat Mesin Pertanian (Alsintan) ke puluhan Kelompok Tani / istimewa

Wartacakrawala.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sampang salurkan Alat Mesin Pertanian (Alsintan) ke puluhan Kelompok Tani (Poktan) guna meningkatkan produksi hasil pertanian.

Sekaligus sebagai program pendukung dari gerakan pemulihan ekonomi nasional (PEN) yang dicanangkan pusat akibat pandemi COVID-19.

Dari total keseluruhan Poktan sebanyak 1.136, tercatat sebagai penerima ada 68 Poktan tersebar di Kabupaten Sampang.

Adapun jenis bantuan yang sudah diserahkan diantaranya, cultivator 9 unit, mesin perajang 9 unit, dan handtraktor 50 unit.

Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Disperta-KP Sampang Suyono mengatakan jika bantuan Alsintan yang bersumber dari DBHCHT ini dikhususkan untuk petani tembakau.

Baca juga: Nelayan di Puger Jember Dapat Bantuan dari Gubernur Jawa Timur Khofifah

Menurutnya, bagi Poktan yang sudah menerima bantuan Alsintan tahun ini tidak akan mendapat bantuan di tahun berikutnya.

Sebab, masih banyak poktan yang juga memerlukan bantuan mesin pertanian tersebut.

“Masih banyak yang ngantri untuk mendapatkan Alsintan, ” ujarnya, Senin (19/9/2022).

Ia menambahkan, saat ini puluhan alsintan tersebut kini tengah dirawat oleh masing-masing Poktan karena penerimaan manfaat sejak Juni 2022 lalu.

Kemudian, Alsintan juga dapat disewakan oleh poktan, dengan catatan semua lahan milik poktan sudah selesai digarap, sehingga dari keuntungan bisa digunakan untuk perawatan Alsintan.

“Kami harapkan alsintan ini bisa dimanfaatkan dengan baik oleh Poktan penerima agar bisa digunakan dalam jangka waktu yang lama,” harapnya.

Total
0
Shares
0 Share
0 Tweet
0 Pin it
0 Share
0 Share
0 Share
0 Share
Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Previous Post
Mahasiswa PMM UMM Kelompok 21 galakkan literasi digital untuk anak / ist

Mahasiswa PMM UMM Kelompok 21 Galakkan Pendidikan Literasi Digital Anak

Next Post
Kapolres Malang AKBP Ferli Hidayat menjalin silaturahmi dan menyerap aspirasi secara langsung dari masyarakat melalui forum KANDANI (Komunikasi Anda dengan Polisi) / humas Polres Malang

Lewat Forum Kandani, Polres Malang Serap Aspirasi Masyarakat

Related Posts
Total
0
Share