Pot Bunga, Solusi Atasi Limbah Plastik

Avatar
Mahasiswa PMM UMM membuat pot bunga gantung dengan memanfaatkan botol plastik bekas
Mahasiswa PMM UMM membuat pot bunga gantung dengan memanfaatkan botol plastik bekas

Wartacakrawala.com – Permasalahan sampah plastik selalu menjadi masalah utama dalam pencemaran lingkungan. Sifat sampah plastik sangat sulit terurai dan perlu bertahun-tahun untuk terurai. Maka, kita harus lebih bijak memanfaatkan limbah plastik menjadi suatu karya yang kreatif dan inovatif.

Hal tersebut dilakukan oleh Mahasiswa Kelompok 52 PMM (Pengabdian Masyarakat Oleh Mahasiswa) Gelombang 13 Universitas Muhammadiyah Malang membuat pot bunga gantung dengan memanfaatkan botol plastik bekas.

Tujuan pemanfaatan botol plastik bekas menjadi pot bunga sebagai upaya untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat agar botol bekas dapat dimanfaatkan menjadi barang yang berguna. Selain itu, untuk mengurangi limbah sampah plastik. Kegiatan ini dilakukan pada tanggal 9 Februari sampai dengan16 Februari 2021.

Baca juga: Dukung Lomba Lingkungan, Tim KKN UIN Walisongo Perindah Kelurahan Wates

Proses pembuatannya terlebih dahulu menyiapkan kayu. Kemudian kayu dipotong beberapa bagian kemudian dirakit sehingga menjadi kerangka untuk menggantung pot bunga. Selanjutnya cara membuat pot bunga, botol dapat dipotong menjadi 2 bagian yang akan diisi tanaman, lalu beri lubang kecil dibagian sisi kanan dan kiri botol untuk lubang tali, setelah itu ikat. Agar mempercantik tampilan pot bunga dari botol dapat diberi cat warna-warni. Kemudian agar tampilan nya lebih menarik kerangka kayu untuk pot bunga tersebut juga diberikan cat warna. Untuk tanamannya bisa menggunakan bunga atau sayur-sayuran.

Pada akhirnya, setelah semua proses semua dikerjakan yang nantinya akan di letakkan di pintu masuk kawasan RT 29 RW 07 Dusun Caru Desa Pendem. Dengan harapan masyarakat lebih peduli lingkungan dan selalu menjaga kesehatan di masa pandemi. (*)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Previous Post
Usai pelaksanaan kerja bakti dan penanaman tanaman toha

Dukung Lomba Lingkungan, Tim KKN UIN Walisongo Perindah Kelurahan Wates

Next Post
Kiat pemuda pemudi pekalongan mendukung upaya pembangunan

Kiat Pemuda Pemudi Pekalongan dalam Mendukung Pembangunan

Related Posts