Wartacaakrawala.com – Mahasiswa KKN Reguler Universitas PGRI Kanjuruhan Malang (UNIKAMA), Kelompok 15 menjalankan proker utama yakni Pengolahan limbah di Dusun Ampel sari, Desa Sidodadi Kecamatan Wagir Kabupaten Malang.
Pada tanggal 2 Agustus 2022 Universitas PGRI Kanjuruhan Malang melepas mahasiswa untuk mengikuti kegiatan Kuliah Kerja Nyata periode 2021/2022. Salah satu kelompok reguler yang diterjunkan yaitu kelompok 15 yang bertempat di Desa Sidorahayu, Kecamatan Wagir Kabupaten Malang.
Desa Sidorahayu merupakan salah satu desa yang berada di kecamatan Wagir, serta memiliki luas wilayah 404,760 Ha. Desa ini terdiri dari 5 dusun yaitu Tulusayu, Bunder, Niwen, Ampelsari dan Losari
Mata pencaharian masyarakat Desa Sidorahayu dapat teridentifikasi ke dalam beberapa sektor yaitu pertanian, Peternakan, jasa/perdagangan, industri dan lain-lain. Masyarakat di Desa Sidorahayu ini memiliki keberagaman suku dan agama yang berbeda-beda.
Potensi utama Desa Sidorahayu cenderung pada daerah industri dan perumahan. Namun masyarakatnya banyak yang bekerja sebagai petani. Selain menjadi petani, sebagian warga juga menjalani usaha ternak ayam.
Baca juga: Revitalisasi Kampung Es Krim Jadi Solusi Peningkatan Ekonomi Pasca Pandemi
Akan tetapi, limbah dari ternak ayam ini menimbulkan berbagai masalah sebab dibiarkan saja dan dibuang sembarangan. Hal ini tentu menyebabkan bau yang tidak sedap dan pencemaran lingkungan dalam bentuk fases.
Maka dari itu, kelompok 15 berinisiatif membuat program kerja Pengolahan Limbah Kotoran Ayam dengan bertujuan untuk mengatasi masalah pencemaran lingkungan.
“Serta membuka peluang usaha baru untuk mengasilkan suatu produk yang dapat bermanfaat bagi masyarakat luas,” ujar Gedofridus Jen selaku penanggung jawab proker pengolahan limbah.
Pelaksanaan program kerja ini dimulai tanggal 9 Agustus 2022 sampai dengan 24 Agustus 2022 di Dusun Ampelsari, Desa Sidorahayu.
Bentuk nyata dari program kerja mahasiswa KKN Unikama yaitu berupa Sosialisasi dan demonstrasi kepada warga mengenai pembuatan pupuk kompos dari limbah ternak kepada warga.
Sebelum sosialisasi, mahasiswa KKN menyambangi perangkat desa untuk memberitahukan akan adanya kegiatan sosialisasi dan demonstrasi tersebut, yang dilaksanakan pada tanggal 24 Agustus malam hari di posko KKN Dusun Ampelsari.