Wartacakrawala.com – Dalam rangka mengedukasi masyarakat terutama generasi muda mengenai pentingnya tumbuhan, Ani Faridatur Rohmah Mahasiswa KKN UIN Walisongo mensosialisasi pentingnya tumbuhan serta mengajak anak-anak untuk menanam sayuran serta TOGA di Desa Mejobo, Kabupaten Kudus.
“Kegiatan menanam sayur serta TOGA mampu untuk mengendalikan stress karna tugas sekolah daring, akan tetapi di sisi lain kita bisa memperkuat imun tubuh dengan mendapatkan asupan makanan sehat seperti dari sayur serta TOGA yang kita tanam, jadi sekali dayung dua tiga pulau bisa terlampaui,” ujar Ani.
Ani juga menambahkan bahwa tujuannya memilih TOGA “TOGA bukanlah tumbuhan yang sulit ditanam dan perawatannya pun tidak neko-neko maka saya rasa sangat cocok untuk pembelajaran bertanam kepada anak-anak karna takutnya kalau memakai tumbuhan yang agak sedikit susah perawatannya anak-anak jadi tidak tertarik dan kemudian mati,” paparnya.
Menanam sayur serta TOGA membuat anak-anak begitu bersemangat dan senang mereka seperti melihat hal baru, ini dikarenakan setiap harinya mereka hanya berkutat dengan gadget dan tv, dalam kegiatan ini Ani juga tidak lupa untuk menerapkan protocol kesehatan dengan mencuci tangan serta memakai masker sebagai upaya untuk mencegah penularan virus Covid-19.
“Aku sangat senang diajak berkebun, karena sudah bosan melihat tugas di hp, karena berkebun aku jadi tahu manfaat tumbuh-tumbuhan seperti jahe ini bisa menhilangkan masuk angin terimakasih mbak Ani,” Tutur Silvia kepada Ani. (*)
Related Posts
KKN Online, Mahasiswa KKN UIN WALISONGO Buat Short Movie Menarik
Wartacakrawala.com – Di tengah-tengah masa Pandemi, hampir semua daerah di Indonesia memberlakukan kegiatan pembelajaran secara Daring dari rumah…
Osis SMA An Nur Gelar Seminar, Dorong Generasi Muda NU Kuasai Teknologi
Wartacakrawala.com – Dalam rangka memperingati hari lahir Nahdlatul Ulama yang ke 96, Osis SMA An Nur Bululawang mengadakan…
Mahasiswa KKN UIN Walisongo Lakukan Pendampingan Belajar
Wartacakrawala.com – Pandemi merupakan wabah virus yang terjadi di seluruh dunia. Indonesia pun tak terelakkan dari pandemi tersebut.…